Sunday, October 31, 2021

Perbedaan Antara Kebijakan Moneter Ekspansif dengan Kebijakan Moneter Kontraktif

 







Sumber Gambar : Forshei.org

Kebijakan moneter sebagai salah satu dari kebijakan ekonomi makro pada umumnya diterapkan sejalan dengan business cycle ‘siklus kegiatan ekonomi’. Dalam hal ini, kebijakan moneter yang diterapkan pada kondisi dimana perekonomian sedang mengalami boom ‘perkembangan yang sangat pesat’ tentu berbeda dengan kebijakan moneter yang diterapkan pada kondisi dimana perekonomian sedang mengalami depression atau slump ‘perkembangan yang melambat’. Dalam kajian literatur dikenal dua jenis kebijakan moneter, yaitu kebijakan moneter ekspansif dan kebijakan moneter kontraktif. 

Kebijakan moneter ekspansif adalah kebijakan moneter yang ditujukan untuk mendorong kegiatan ekonomi, yang antara lain dilakukan melalui peningkatan jumlah uang beredar. Sebaliknya, 

kebijakan moneter kontraktif adalah kebijakan moneter yang ditujukan untuk memperlambat kegiatan ekonomi, yang antara lain dilakukan melalui penurunan jumlah uang beredar.


Daftar Pustaka

https://drive.google.com/drive/u/0/folders/1GM-coMuPsSoEjKq6542iwscas55awOtv  

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.